Ring Road Masaloka Raya Digarap Tahun Ini

0
1112
Bupati Bombana Tafdil (kemeja biru) saat mengunjungi wilayah Kecamatan Kepulauan Masaloka Raya beberapa waktu lalu.

MCNEWSULTRA.ID, Rumbia – Pemerintah Kabupaten Bombana rencana akan membenahi konektivitas wilayah di Masaloka Raya. Tahun ini sudah disiapkan sebuah proyek yaitu peningkatan jalan strategis desa. Upaya itu bertujuan mendorong pemerataan pembangunan di pedesaan.

Untuk itu Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bombana akan membangun jalan sepanjang 3 kilometer. Pembangunan jalan ring road (jalan lingkar) akan menghubungkan beberapa desa di Kecamatan Masaloka Raya.

“Jalan lingkar itu menghubungkan Desa Batulamburi, Masaloka Barat, Masaloka Selatan, Masaloka dan Masaloka Timur. Jadi ada lima desa. Saat ini kondisi wilayah antardesa memang terisolasi karena sulitnya jalan akses,” ungkap Camat Masaloka Raya, Haeruddin, Rabu (1/4/2021).

Dia mengatakan, Dinas PUPR sudah melakukan peninjauan lokasi proyek dan melakukan pengukuran. Sedangkan sumber penganggaran sesuai informasi diterima pemerintah kecamatan berasal dari DAK Afirmasi Tahun 2021.

“Kalau total anggaran pembangunan berkisar Rp 1,8 miliar. Plus minusnya Dinas PUPR yang lebih paham. Kami cuma menangkap informasi sedikit. Bagi masyarakat ruas jalan itu nanti sangat bermanfaat, utamanya mendukung interaksi kegiatan ekonomi usaha antardesa,” terangnya.

Menurutnya, pembangunan jalan strategis desa merupakan salah satu agenda Pemkab Bombana menyukseskan Program Gembira sebagaimana tertuang dalam visi misi kepala daerah. (***)

Reporter : LM Dzaki

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini