Pancasila Harus Membumi di Segala Aspek Kehidupan Masyarakat

0
169
Pj Bupati Kolaka Utara Sukanto Toding bertindak sebagai Inspektur Upacara memperingati Hari Lahir Pancasila

MCNEWSULTRA.ID, Lasusua – Pemerintah Kabupaten Kolaka Utara mengelar upacara bendera memperingati Hari Lahir Pancasila pada tanggal 1 Juni 2024 di Lapangan Aspirasi Acara yang berlangsung pada hari Sabtu (1/6/2024).

Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Utara, Sukanto Toding bertindak sebagai Inspektur Upacara. Upacara bendera ini juga diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan, termasuk pembacaan teks Pancasila, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, serta penghormatan kepada para pahlawan bangsa.

Upacara bendera ini berlangsung dengan hikmat dan penuh semangat kebangsaan. Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting daerah, termasuk Ketua DPRD dan wakilnya, anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Sukanto Toding menyampaikan pentingnya Pancasila sebagai dasar negara dan panduan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

“Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini mengambil tema ‘Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045,” ungkapnya.

Sukanto juga mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan momentum bersejarah ini dengan membumikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

“Pancasila adalah perekat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Pada hari yang bersejarah ini, mari kita perkuat komitmen kita untuk mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Peringatan Hari Lahir Pancasila di Kabupaten Kolaka Utara ini menjadi momentum penting untuk mengingatkan kembali seluruh elemen masyarakat akan pentingnya persatuan dan kesatuan dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). (***)

Reporter : Andi Momang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini