MCNEWSULTRA.ID, Kendari – Komisi Pemilih Umum (KPU) Sulawesi Tenggara gencar melakukan sosialisasi. Kali ini KPU mengajak 288 warga masyarakat untuk nonton bareng (Nobar) film berjudul Tepatilah Janji di Bioskop XXI The Park Kendari, pada Sabtu (23/11/2024).
Tepatilah Janji merupakan film hasil kolaborasi antara Komisi Pemilihan Umum (KPU) dengan Asta Jaya Centra Cinema dan Padi Padi Creative. Pesan khususnya, mengingatkan pentingnya integritas dalam politik, serta cara KPU untuk menyosialisasikan Pemilu dengan lebih menyenangkan dan edukatif bagi pemilih.
Film bertema pemilihan kepala daerah ini dibintangi oleh Ibnu Jamil, Cut Mini, Shenina Cinnamon, Bima Zeno, Kevin Abani, Faradina Mufti, Givina Lukita, Siti Fauziah, serta Trio Timus: Theresia WD, Asriuni Pradipta, dan Irene Vista.
Nobar tersebut menjadi momen KPU mengedukasi masyarakat agar mau menggunakan hak pilihnya di Pilkada Serentak 2024 sebagai upaya menekan angka golput di pilkada.
Anggota KPU Sultra, Amirudin mengatakan selain menjadi hiburan, film tersebut juga memberikan wawasan bagi masyarakat untuk memilih pemimpin yang tepat pada 27 November 2024.
“Pemilihan tinggal beberapa hari lagi. Semoga tayangan ini bermanfaat untuk kita semua dalam mewujudkan demokrasi yang berbudaya bagi masyarakat Sulawesi Tenggara,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, KPU Sultra berharap film Tepati Janji dapat mendorong masyarakat untuk menggunakan hak suara secara bijak dan mengurangi angka golput pada Pilkada mendatang. (M4/red)